4.5
rating_greenrating_greenrating_greenrating_greenrating_green

 44 Review

Bunga & Biaya

rating_bluerating_bluerating_bluerating_bluerating_blue

Fleksibilitas & Ketentuan

rating_light-greenrating_light-greenrating_light-greenrating_light-greenrating_light-green

Website & Kegunaan

rating_greenrating_greenrating_greenrating_greenrating_green

Layanan dukungan

rating_light-greenrating_light-greenrating_light-greenrating_light-greenrating_light-green
Fitur
  • Limit pinjaman hingga Rp15 juta.
  • Tenor pinjaman sampai 12 bulan.
  • Aplikasi Atome telah terdaftar di OJK.
  • Dapatkan potongan belanja hingga Rp75,000 untuk pengguna baru.
Exclamation Mark Icon Tidak bermitra dengan Financer.id.
Terpilih 9.144 kali
  • Daftar gratis dan minimal deposit trading $10.
  • Tersedia fitur copy trading gratis dan akun demo.
  • Deposit dan tarik dana lewat bank-bank lokal Indonesia.
  • Tersedia akun syariah untuk trader muslim.
Terpilih 1.706 kali
  • Terdaftar resmi di BAPPEBTI dan KOMINFO.
  • Pengguna bisa menghasilkan pendapatan pasif dari fitur staking Triv
  • Mulai investasi cryptocurrency dan aset digital lainnya dengan modal Rp50,000
  • Isi dan tarik dana lewat E-wallet dan rekening bank Indonesia
Terpilih 755 kali
  • Daftar gratis dan minimal deposit trading $200.
  • Tersedia fitur copy trade.
  • Bisa deposit dan tarik dana lewat bank-bank Indonesia.
  • Terdaftar dan diawasi oleh BAPPEBTI.

Review Atome

Atome adalah aplikasi beli sekarang bayar nanti yang memudahkan Anda untuk belanja online dan juga offline di toko.

Perusahaan yang berada di bawah naungan PT Atome Financial Indonesia ini memberikan limit pinjaman hingga Rp15,000,000 dengan tenor pinjaman hingga 12 bulan.

Saat ini, fintech ini bekerja dengan lebih dari 15.000+ merchant di 10 negara, termasuk Indonesia, Singapura, Malaysia, Hong Kong, Filipina, Taiwan, Thailand, Jepang, dan Vietnam.

Penasaran dengan aplikasi pay later ini? Anda dapat membaca review Atome dan membaca pengalaman menggunakan Atome dari peengguna lainnya di bawah ini.

DeskripsiJumlah
AplikasiAndroid dan iOS
Maksimal limit kreditRp15,000,000
Tenor pinjaman3 dan 6 bulan
Suku bunga0% dalam 30 hari

Syarat Daftar Atome

Berikut persyaratan atome yang dapat Anda lihat di bawah ini:

  • Warga Negara Indonesia (WNI) dan berdomisili di Indonesia.
  • Minimal umur 21 tahun dan maksimal 50 tahun.
  • Memiliki e-KTP yang masih berlaku.
  • Memiliki HP smartphone Android atau iOS.
  • Mengunggah foto e-KTP dan foto selfie.

Cara Daftar Atome

Jika Anda telah memenuhi persyaratan di atas, Anda bisa mengikuti langkah-langkah di bawah ini untuk mendaftar Atome:

  • Klik tombol “Ajukan Sekarang“ dan Anda akan diarahkan untuk menginstall aplikasinya.
  • Setelah install, buka aplikasi.
  • Pada halaman utama, pilih Daftar atau Registrasi dan lakukan verifikasi nomor telepon.
  • Isi data diri secara lengkap dan benar.
  • Unggah foto e-KTP dan foto selfie Anda.
  • Tunggu konfirmasi maksimal 24 jam.
  • Jika berhasil dikonfirmasi, maka akun Anda bisa digunakan untuk bertransaksi.

Cara Menggunakan Atome

  • Lakukan registrasi terlebih dahulu, siapkan foto KTP dan selfie untuk proses verifikasi dan aktivasi akun.
  • Tunggu 3 sampai 5 menit sampai proses verifikasi permohonan cicilan.
  • Ketika ingin belanja online, Anda cukup memilih Atome sebagai metode pembayaran, lalu klik bayar.
  • Jika belanja di toko offline, lakukan scan QR code di kasir.
  • Anda akan diarahkan ke halaman rincian pembayaran untuk memilih cicilan 3 atau 6 bulan.
  • Ketika membayar cicilan pertama sebulan setelah transaksi berlangsung, cicilan kedua sebulan setelah cicilan pertama dilakukan dan seterusnya.
  • Cek jadwal pembayaran di bawah menu pembayaran.
  • Pembayaran cicilan dapat dilakukan dengan kartu debit atau kartu debit.

Fitur Atome

Beli Sekarang Bayar Nanti

Atome otomatis membagi tagihan Anda menjadi 3 pembayaran bebas bunga di ratusan merchant di Indonesia. Bayar hanya 1/3 dari jumlah pembelian dan dapatkan barang favorit Anda terlebih dahulu.

Dua pembayaran berikutnya akan dilakukan 30 hari ke depan dengan bunga 0% dan tanpa biaya lainnya.

Pembayaran Fleksibel dengan Bunga 0%

Anda hanya perlu 5 menit untuk daftar akun dan menyelesaikan transaksi. Pembayaran secara otomatis dipotong dari kartu kredit atau kartu debit pilihan Anda untuk menghindari keterlambatan pembayaran.

Belanja Online & Offline

Atome bermitra dengan merek-merek terkenal, baik di dalam maupun luar negeri, termasuk ZARA, ZALORA, H&M, JD.ID, Sephora, Agoda, POMELO, Buccheri, Levi’s, Tommy Hilfiger, Lacoste, dan TUMI.

Tujuannya untuk meningkatkan pengalaman belanja pengguna dan mitra dagang Atome yang berkisar perempuan, pria, bayi, anak-anak, rumah, elektronik, makanan & minuman, perjalanan, olahraga, kesehatan, hingga gaya hidup.

Sistem Atome Cicilan

Cara membayar cicilan Atome Paylater tidaklah jauh berbeda dengan layanan paylater lainnya. Berikut cara bayar cicilan Atome dalam 3 bulan dan 6 bulan:

Cicilan 3 kali dalam 3 bulan

  • Jatuh tempo cicilan pertama terjadi pada 30 hari atau 1 bulan setelah transaksi.
  • Jatuh tempo cicilan kedua terjadi pada 60 hari atau 2 bulan setelah transaksi.
  • Jatuh tempo cicilan ketiga terjadi pada 90 hari atau 3 bulan setelah transaksi.

Cicilan 6 kali dalam 6 bulan

  • Jatuh tempo cicilan pertama terjadi pada 30 hari atau 1 bulan setelah transaksi.
  • Jatuh tempo cicilan kedua terjadi pada 60 hari atau 2 bulan setelah transaksi.
  • Jatuh tempo cicilan ketiga terjadi pada 90 hari atau 3 bulan setelah transaksi.
  • Jatuh tempo cicilan keempat terjadi pada 120 hari atau 4 bulan setelah transaksi.
  • Jatuh tempo cicilan kelima terjadi pada 150 hari atau 5 bulan setelah transaksi.
  • Jatuh tempo cicilan keenam terjadi pada 180 hari atau 6 bulan setelah transaksi.

Kelebihan 

  • Dapatkan diskon potongan belanja hingga Rp75.000 untuk pengguna baru.
  • Dapat digunakan untuk membayar belanja online dan offline di mitra rekanan.
  • Pembayaran offline sangat mudah karena hanya menggunakan scan QR code.
  • Nikmati cicilan tanpa biaya admin.
  • Tidak membutuhkan uang muka untuk mendaftar.
  • Bunga 0% untuk cicilan yang masih aktif.
  • Akun dapat terkoneksi dan digunakan di smartphone Android dan iPhone.

Kekurangan 

  • Pilihan tenor pinjaman hanya 2, yaitu 3 bulan dan 6 bulan.
  • Minimum transaksi belanja sebesar Rp100,000.
  • Ada biaya keanggotaan setiap kali transaksi dan akan dimasukkan ke tagihan setiap bulannya.

Tanya Jawab Atome

Apa itu Atome?

Atome adalah penyedia layanan beli sekarang bayar nanti (paylater) berbasis aplikasi mobile yang dapat diakses lewat smartphone. 

Aplikasi Atome itu apa?

Atome adalah aplikasi belanja sekarang bayar nanti (buy now pay later) yang dapat digunakan untuk belanja online atau belanja offline di toko.

Atome bekerja sama dengan apa saja?

Atome bekerja sama dengan merek-merek terkenal, baik di dalam maupun luar negeri, seperti ZALORA, H&M, JD.ID, ZARA, Lacoste, Sephora, Agoda, POMELO, Buccheri, Levi’s, Tommy Hilfiger, dan TUMI.

Bagaimana cara mengetahui limit Atome?

  • Buka aplikasi Atome yang sudah diunduh di smartphone Anda.
  • Pilih menu “Me” pada halaman utama.
  • Kemudian, limit akan ditampilkan setelah klik menu “Me”. Umumnya, Atome memberikan limitsebesar Rp3 juta. Namun, semakin sering menggunakannya, maka limit Anda bisa naik menjadi Rp15 juta.

Atome perusahaan apa?

Atome adalah perusahaan fintech terpercaya yang juga ada hubungannya dengan Kredit Pintar yang memberikan layanan keuangan lewat teknologi artificial intelligence.

Review Atome

Reputasi

Menurut kami, Atome Indonesia adalah perusahaan fintech terkemuka yang menawarkan produk beli sekarang bayar nanti yang cukup baik.

Meskipun masih terbilang pemain baru di bidang Buy Now Pay Later (BNPL) tetapi perusahaan ini telah bekerjasama dengan ratusan merchant online dan offline, baik di dalam maupun di luar negeri.

sSelain itu, fintech ini juga telah terdaftar dan diawasi oleh Jasa Otoritas Keuangan (OJK), sehingga data pribadi pengguna akan terjamin kerahasiaannya.

Pelayanan

Pengalaman kami menghubungi Call Center Atome juga cukup baik karena dapat dihubungi lewat email dan telepon. Kami juga sempat menghubungi lewat DM Instagram, dan pertanyaan kami dijawab dengan cepat oleh adminnya.

Website dan Aplikasi Mobile

Tampilan websitenya Atome lumayan menarik karena colorful dan menggunakan boyband Korea Selatan Astro sebagai brand ambassador-nya.

Websitenya juga mudah digunakan dan memiliki fitur dua bahasa, yaitu Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris.

Kami hanya membutuhkan waktu sekitar 5 menit untuk daftar akun dan melakukan transaksi.

Aplikasi Atome Apakah Aman? Apakah Financer Merekomendasikannya?

Ya, aplikasi paylater ini aman dan kami merekomendasikannya. Selain karena fintech ini telah terdaftar di OJK, produk ini memberikan plafon pinjaman lumayan tinggi hingga Rp15 juta dengan bunga 0% untuk 30 hari.

Jadi, tunggu apalagi daftar dan ajukan Atome sekarang dengan klik tombol di bawah ini.

Apakah artikel ini membantu?

1 dari 1 membantu

Komitmen Kami pada Keterbukaan Informasi
Di Financer.id, kami berkomitmen membantu Anda dengan memberikan informasi terbaru seputar keuangan. Semua konten dibuat berdasarkan Pedoman Editorial. Kami terbuka menginformasikan cara review produk dan layanan di halaman Proses Review dan cara kami menghasilkan uang di Kebijakan Iklan.

Review Atome

Atome dinilai 45 dari 67 perusahaan dalam peringkat total dan mendapat skor review rata-rata 4.5 berdasarkan review 44. Kelemahan mereka adalah Fleksibilitas & Ketentuan dan kelebihan mereka Website & Kegunaan.
Review Pelanggan
Filter review Close Icon
Semua review
Review Pinjaman
Urutkan Close Icon
Terbaru
Peringkat Terbaik
Peringkat Terburuk
Sangat membantu
Irzan Baron 1 review | April 24, 2024
Review Umum
rating_redrating_redrating_redrating_redrating_red
Kelebihan
awalnya bagus...setelahnya kacau dan banyak erornya
Kekurangan
aplikasi banyak erornya bulan nop 23...belanja saldo terpotong 2x....bulan des 23 bayar penuh tp diaplikasi jadi 3x...yg mirisnya cs menyalahkan pelanggan...akibat aplikasi eror yg tdnya saya bayar penuh sesuai nominal tagihan oleh aplikasi dibikin jadi 3x
Posting balasan
Nana Yakobus 1 review | November 11, 2023
Review Umum
rating_greenrating_greenrating_greenrating_greenrating_green
Kelebihan
Sangat membantu
Kekurangan
Peminjaman uang.
Posting balasan
Lusiana aurel 1 review | November 11, 2023
Review Umum
rating_greenrating_greenrating_greenrating_greenrating_green
Kelebihan
Atome memang bgs dan membantu
Kekurangan
Tidak ada
Posting balasan
Dewi sri 1 review | November 11, 2023
Review Umum
rating_greenrating_greenrating_greenrating_greenrating_green
Posting balasan
IM
Imamfauji 1 review | November 11, 2023
Review Umum
rating_light-greenrating_light-greenrating_light-greenrating_light-greenrating_light-green
Kelebihan
Tenor 12 bulan
Kekurangan
Ngga ada belum minjem
Posting balasan
Davin Alfirman 1 review | November 11, 2023
Review Pinjaman Online
rating_greenrating_greenrating_greenrating_greenrating_green
Kelebihan
Sangat Membantu
Kekurangan
Jarang di setujui
Posting balasan
SR
Shaquille rizoldan 2 review | November 11, 2023
Review Umum
rating_light-greenrating_light-greenrating_light-greenrating_light-greenrating_light-green
Kelebihan
BUNGA MURAH & KERJA SAMA DENGAN BRAND" TERNAMA
Kekurangan
CALL CENTER TIDAK BISA MENJELASKAN ALASAN PENOLAKAN DARI TIM ANALISIS ( HANYA MENJAWAB MENUNGGU DAN MENUNGGU SAMPAI 30 HARI ), SISTEM ATOME SANGAT JELEK APABILA PEMBELANJAAN ONLINE CONTOH ZALORA, MENGUBAH DATA DIRI SEMAUNYA SENDIRI DAN JIKA PEMBELANJAAN MELALUI STORE UNTUK PEMBAYARAN SCAN YANG AWALNYA BISA TIBA TIBA TIDAK BISA DENGAN KET PLEASE CONTACT ATOMEE ( TAPI TIDAK BISA MEMBERI ALASAN DENGAN JELAS, KENAPA TIM ANALISIS MENOLAK? SEDANGKAN PEMBAYARAN CICILAN TIDAK PERNAH JATUH TEMPO ). SEMOGA SISTEM ATOME BISA LEBIH DI UPGRADE LAGI. TERIMA KASIH
Posting balasan
Dimas 1 review | November 10, 2023
Review Umum
rating_greenrating_greenrating_greenrating_greenrating_green
Kelebihan
Bagus sekali
Kekurangan
Proses pendaftaran cukup banyak prosedur yg harus diikuti
Posting balasan
Grim Joow 1 review | Agustus 31, 2023
Review Pinjaman Online
rating_light-greenrating_light-greenrating_light-greenrating_light-greenrating_light-green
Kelebihan
Tidak ada.. Sama saja
Kekurangan
Sudah bayar.. Salah masukan nominal cuman berapa digit.. Diklaim uangnya hilang gmn ini.. Harusnya kalo virtual account kan nominal langsung.. Jadi g perlu ketik nominal uang lagi.. Klo ada kesalahan uangnya hilang..
Posting balasan
MJ
Manuel Jonyor Boba 1 review | Juli 27, 2023
Review Pinjaman Online
rating_greenrating_greenrating_greenrating_greenrating_green
Kelebihan
sangat membantu dalam pendanaan kebutuhan saya
Kekurangan
pengajuan pinjaman dengan tenor lumayan dekat
Posting balasan
Muat lebih banyak

Nilai & Review Atome

Belum Puas?

Kunjungi website resmi dan pelajari lebih lanjut Atome

Dengan menggunakan Financer.com, Anda telah berdonasi ke badan amal internasional.  Pelajari lebih lanjut

Kami menggunakan cookie untuk menawarkan Anda pengalaman terbaik. Dengan menggunakan situs web kami, Anda menerima semua cookie kami dan kebijakan privasi kami. Anda juga dapat mempelajari lebih lanjut.